Ucapan Bela Sungkawa
Ketika anak al-Asy'ats bin Qais mati, Alibin abi Thalib RA turut menyampaikan ucapan bela sungkawa.
Ia berkata, "Kalau engkau merasa sedih atas kematian anakmu, maka hal itu sudah sepatutnya karena adanya hubungan kerahiman.
Tetapi, kalau engkau bersabar karena Allah, pasti ada imbalan pahala. Jika engkau tidak sabar, takdir pun tetap berlaku sedangkan engkau berdosa.
Wahai' Asy'ats. Anakmu membahagiakan kamu ketika dia lahir, dan dia adalah kesusahan dalam beban asuhan dan pendidikan,
juga fitnah bagimu karena kecintaanmu yang berlebihan kepadanya. Kini dengan wafatnya dia menjadi renungan kesedihan bagimu.
Dan itu adalah pahala dan rahmat Allah SWT.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar